"Membumi dalam keragaman, rela mati demi ketaqwaan.."

"Membumi dalam keragaman, rela mati demi ketaqwaan.."
Radityo Akhmedika Fauzie, pribadi yang sedang ada di hadapan teman2 sungguh sedang berjuang keras akan suatu perjalanan.. yang baru, yang curam, yang berbeda dengan apa yang sudah terpikirkan.. Dunia kedokteran, kamahasiswaan, kehidupan di suatu daerah baru, sosialitas yang menuntut kedewasaan lebih, juga ikhtiar akan pengaplikasiaan keimanan dan Islam yang tidak dapat ditawar kadarnya.. Setelah menyelesaikan studi di SMAN 1 Depok, sekarang saya menapak di Fakultas Kedokteran UNPAD.. Dengan masih dan akan terus berlimpah rasa syukur terhadap Alloh s.w.t akan tiap detik yang saya lalui, semoga jiwa taubat dalam hati yang mengiringi setiap langkah tidak akan pernah pudar. Karena diri yang nampak di hadapan temen2 hanyalah sebuah kumpulan sistim organ yang ditiupkan ruh oleh-Nya, yang mana pribadinya rentan akan dosa, khilaf, jahil, nafsu, dan maksiat..

Legislative SMANSA Depok

Legislative SMANSA Depok
Banyak kata, canda, duka, dan lara yang tak terkira makna nya.. kalaupun aku mati, dan dilahirkan kembali menjadi orang lain, aku akan tetap mencari kalian.. -radit-

Wajah polos tiga bocah

Wajah polos tiga bocah
Mungkin suatu hari, adik laki-laki ku menjadi pilar utama dalam dakwah kampus nya.. menjadi motor penggerak berwibawa dalam organisasinya.menjadi inisiator perubahan dalam proses perkembangan wawasan bangsa nya.menjadi seorang ikhwan yang membumi dalam kebermanfaatan,tapi tidak merindukan status dan kedudukan..Dan adik perempuan ku,menjadi seorang akhwat yang cantik luar biasa karena perhiasan-perhiasan nya..dimana ia menghias suara nya dengan Al-Quran..menghias mata nya dengan welas asih dan kasih sayang..menghias tangan nya dengan akhlakul karimah..menghias kaki dan tubuh nya dengan Istiqomah.. dan menghias hati nya dengan keikhlasan..
Untuk kenyamanan temen2 juga dalam melihat2 posting saya, maka temen2 bisa melihat2 sesuai dengan menu posting yang udah radit group di bawah ini. Enjoy my site, dan jangan ragu2 untuk memberi comment ya..
Hanya sebuah kolam yang baru
11.15 | Author: Radityo Akhmedika Fauzie

SDN Anyelir 1 Depok

Aku,seekor ikan yang baru menetas dari sebuah telur, berkumpul untuk pertama kalinya
dengan ikan2 kecil lainnya di sebuah kolam yang sangat kecil di sisi sungai. Aku tau bagaimana mencari makan, bernafas, dan bermain dengan
ikan2 kecil lain disini..
Aku tumbuh besar, bersaing dengan ikan2 lainnya untuk dapat dipindahkan ke kolam yang lebih besar, sebuah tambak namun masih terletak di sisi sungai..
Ternyata banyak dari ikan2 lain yang tidak layak dan menetap di kolam kecil ini.
Aku, pun berhasil.. Menuju tambak itu, untuk mencari babak baru..
Apa aku sudah layak?? Tak ada yang tahu..

SMPN 2 Depok
Aku,seekor ikan yang sudah pernah tinggal di kolam kecil di sisi sungai. Sekarang aku hidup di sebuah tambak,dimana banyak sekali ikan2 yang lebih besar dan sangat cepat berenangnya..
Aku pun mulai belajar bagaimana menghadapi ikan2 besar tersebut.. Aku juga belajar berenang dengan lebih cepat dari biasanya..
Aku tumbuh besar, bersaing dengan ikan2 lainnya untuk dapat dipindahkan ke kolam yang
lebih besar, sebuah tambak besar, dan sudah dekat dengan laut..
Ternyata banyak dari ikan2 lain yang tidak layak dan menetap di tambak kecil ini.
Aku, pun berhasil.. Menuju tambak besar itu, untuk mencari babak baru..
Apa aku sudah layak?? Tak ada yang tahu..

SMAN 1 Depok
Aku,seekor ikan yang sudah pernah tinggal di tambak,walaupun masih dekat dengan sungai.
Sekarang aku hidup di sebuah tambak besar dan sudah dekat dengan laut lepas. Disini,aku bertemu dengan ikan2 yang bukan hanya besar,namun juga cepat dan pintar..
Pintar tentu saja pintar dalam bertahan hidup.. Aku pun terus belajar untuk berenang lebih cepat lagi. Selain itu,aku mulai belajar bagaimana cara untuk tetap hidup dan menghindar dari berbagai ancaman,salah satunya menghindari jaring nelayan dan kail pancing..
Aku tumbuh besar, bersaing dengan ikan2 lainnya untuk dapat dipindahkan ke kolam
yang lebih besar, sebuah jala raksasa yang memang sudah di laut,dimana ikan2 terbaik dari berbagai kolam akan dikumpulkan untuk dilepas di laut di kemudian hari.
Ternyata, banyak dari ikan2 lain yang tidak layak dan menetap di tambak ini..
Aku, pun berhasil.. Menuju sisi laut, untuk mencari babak baru..
Apa aku sudah layak?? Tak ada yang tahu..

Fakultas Kedokteran Unpad
Aku,seekor ikan yang sudah pernah tinggal di sebuah kolam kecil,tambak mini, dan sebuah tambak besar.. Sekarang,aku akan belajar lebih banyak lagi bagaimana menjadi seekor ikan unggul, dimana hiu pun tak dapat menangkap diriku..
Disini,semua ikan tampak,dan memang sangat luar biasa..
Dapatkah aku bersaing untuk menjadi seekor ikan yang selamat di samudera sana??
Apakah aku layak??
Apakah aku akan layak??
atau,
Apakah aku pernah layak..??
Satu yang aku tahu,
ini,
hanya sebuah kolam yang baru..

|
This entry was posted on 11.15 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

5 komentar:

On 13 Januari 2009 pukul 19.01 , Anonim mengatakan...

ini kata2 darimana??
jago juga lo "berkata2"
ga nyangka seorang radit jago berkata2..sampe jago juga ngatain gw!
cape gw dikatain mulu!
apalagi ama lo n adis
SADIS!
hahaha...
*sarah

 
On 16 Januari 2009 pukul 06.56 , Salsabila Firdausia's mengatakan...

jika kamu sudah berada di lautan yg luas, maka Allah pun menganggap kamu sudah layak berada disana, dan ketika kamu memasuki gerbang perkuliahan di FK Unpad, yakinlah bahwa Allah telah memilih kamu untuk menjadi khalifah di dalamnya,,
Smangadhh adikku sesama FK Unpad! ^^

link ke blog aku yaa! ^^

 
On 2 Februari 2009 pukul 05.57 , Radityo Akhmedika Fauzie mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
 
On 2 Februari 2009 pukul 06.29 , Radityo Akhmedika Fauzie mengatakan...

Teh salsa, thx for your support.. memang Alloh seringkali menyiapkan surprise untuk hamba2nya.. dan yang bisa kita lakukan cukuplah bersyukur, dan tak lupa bertawakal.. Jazzkumullah..

 
On 30 Mei 2009 pukul 23.49 , Unknown mengatakan...

kakak alumni sdn ayelir 1 dpk ya?
lulus tahun berapa?
masih inget gak ama guru-gurunya?

 

mY n3W te@m

mY n3W te@m
2008 Amazing team.. Juara bertahan